Solusi Material Alas Untuk Lantai Kerja Cor

 

Saat ini banyak sekali konstruksi yang membutuhkan material alas untuk lantai kerja terutama pengecoran. Hal ini diperlukan untuk memaksimalkan hasil kerja pengecoran itu sendiri. Solusi untuk hal ini tentunya sudah ditemukan lho, banyak yang menggunakan Plastik Cor untuk mengatasinya.

 

Definisi Plastik Cor

 

Plastik cor adalah material berupa plastik khusus yang di gunakan sebagai lantai kerja pada pengecoran yang berfungsi mencegah penurunan kadar air dan material cor kedasar dan merembes. Penggunaan plastik cor ini masih tergolong sebagai inovasi baru dan paling banyak digunakan di proyek pengerjaan jalan. Selain itu, plastik cor juga dapat digunakan sebagai plastik penutup barang pada proyek maupun industri pabrik.

Selain sebagai alas pada lantai kerja pengecoran, Plastik Cor juga dapat diaplikasikan sebagai lantai kerja cor gedung, penutup barang konstruksi, pelapis cetakan industri, dan lainnya.

 

 

Jenis Plastik Cor

Plastik Cor mempunyai beberapa jenis yang dibedakan berdasarkan bahan dasarnya, antara lain :

1. PE recycle / PE daur ulang warna hijau gelap
2. PE recycle / PE daur ulang warna hijau cerah
3. PE recycle / PE daur ulang warna bening muram
4. PE non recycle / PE pure bening
5. HDPE Non Recycle / HDPE Pure Bening

 

Artikel Lainnya :

Semua Pembahasan Tentang Geosynthetics!

Mengenal tentang Lantai kerja dan Alas Lantai Kerja

Scroll to Top