Penyebab Terjadinya Likuifaksi Tanah yang Sempat Menggemparkan!

Bencana gempa besar yang sempat terjadi di Donggala dan Palu beberapa waktu lalu banyak menimbulkan kerugian dan korban jiwa. Gempa bumi saat itu berkekuatan sangat besar hingga menimbulkan suatu peristiwa yang jarang terlihat di Indonesia. Sempat terjadi pelunakan tanah  dan lumpur yang menyeret beberapa bangunan sampai berpindah tempat. Peristiwa itu bernama Likuifaksi Tanah/Pencairan Tanah. Apa penyebab Likuifaksi sebenarnya? Apa pengertian dan dampak Likuifaksi?. Langsung kita pergi ke pembahasannya ya…

 

Apa Itu Likuifaksi Tanah?

Likuifaksi Tanah/Pencairan Tanah adalah fenomena yang terjadi ketika tanah yang jenuh atau agak jenuh kehilangan kekuatan dan kekakuan akibat adanya tegangan, misalnya getaran gempa bumi atau perubahan ketegangan lain secara mendadak, sehingga tanah yang padat berubah wujud menjadi cairan atau air berat. Fenomena ini paling sering diamati pada tanah berpasir yang jenuh dan longgar (kepadatan rendah atau tidak padat).

ilustrasi likuifaksi

 

Dampak & Penyebab Likuifaksi Tanah

Ilustrasi Likuifaksi

Karena Likuifaksi ini sulit diprediksi datangnya,menimbulkan dampak yang sangat nyata di wilayah yang terkena bencana ini. Selain merusak wilayah dan bangunan,likuifaksi ini dapat memakan korban jiwa berjumlah besar. Ketika Likuifaksi terjadi,ia akan menelan apa saja yang ada di atas tanah.

Penyebab Likuifaksi

Setidaknya ada 4 hal yang menjadi penyebab terjadinya likuifaksi, yaitu :
  1. Tanah pasir dengan kepadatan rendah (tanah pasir lepas)
  2. Bentuk butiran tanah/pasir yang seragam
  3. Jenuh air (muka air tinggi)
  4. Gempa (umumnya dengan skala > 6)

Demikianlah pembahasan tentang fenomena Likuifaksi. Penyebab besar dari fenomena ini umumnya adalah gempa bumi. Jika terjadi gempa bumi yang cukup besar lalu tanah yang kita pijak mulai tidak stabil berlarilah sekiranya ke tempat yang lebih aman. Semoga artikel ini bermanfaat 🙂

 

Sumber :

  • www.keselamatankeluarga.com/pengertian-penyebab-dan-dampak-likuifaksi/
  • id.wikipedia.org/wiki/Pencairan_tanah

 

Artikel Lainnya :

 

Topik Lainnya :

materi likuifaksi,makna istilah likuifaksi,likuifaksi di indonesia,likuifaksi wikipedia,likuifaksi di dunia,likuifaksi palu,makna likuifaksi,pengertian likuifaksi menurut para ahli