Serba – Serbi Geogrid
Untuk kalian yang lagi Cari Distributor Geogrid dan Produk Geosynthetic lainnya?Kali ini kalian ada di Website yang tepat! Sebelumnya kalian tahu gak sih Geogrid itu apa? Kalau tidak tahu nih mimin kasih tahu ya, khusus untuk kalian semua di sini, di Artikel Serba – Serbi Geogrid!
Geogrid merupakan lembaran berbentuk rakit yang berlubang-lubang dihamparkan di atas tanah dasar untuk menciptkan struktur tanah yang lebih kuat.

BACA JUGA ARTIKEL LAINNYA : SERBA – SERBI GEOCELL
Material ini sendiri memiliki banyak jenis, tapi untuk PT Maxpro Kurnia Megah sendiri memiliki 3 jenis. Beberapa diantaranya ialah : Geogrid Biaxia, Uniaxial, Triaxial.
Walaupun Material ini memiliki fungsi yang hampir sama, Namun ketiganya memiliki bentuk yang berbeda – beda, Nah mau tau apa saja penjelasan dari ketiga material ini? Yuk Langsung saja Kita Simak Bersama!
Geogrid Biaxial

Material ini digunakan untuk perkuatan jenis tanah yang sangat lunak seperti lahan gambut, rawa, dan daerah berlumpur.
Produk ini berfungsi mengunci agregat sehingga timbunan tanah diatasnya menjadi lebih kaku dan distribusi beban menjadi lebih merata.
Geogrid Uniaxial

Produk jenis uniaxial juga digunakan untuk perkuatan tanah namun khusus pada dinding penahan tanah, stabilisasi lereng, dll. Material ini memberikan perkuatan pada sistem slope reinforcement sehingga dapat membangun lebih tinggi dan lebih tegak pada area terbatas.
Pengaplikasian dari material Geogrid uniaxial banyak, diantaranya ialan untuk perkuatan pada lereng/slope. Penguat pada dinding penahan tanah, perkuatan disepanjang area keruntuhan bahu timbunan/tanggul.
Geogrid Triaxial

Produk ini memiliki rongga bukaan berbentuk segitiga. Geogrid Triaxial secara fungsi sama dengan jenis Biaxial namun secara performace lebih baik dibanding dengan Geogrid Biaxial karena susunan rongga segitiga lebih kaku sehingga penyebaran beban menjadi lebih merata.
Fungsi Triaxial Geogrid adalah mengunci (interlocking) material agregat / granular sehingga sistem perkerasan tidak mudah bergelombang (terjadi penurunan setempat). Fungsi Triax lainnya adalah meratakan beban sistem perkerasan. Sehingga beban per luasan menjadi lebih kecil.
