Cara Membuat Kolam Lele Dari Drum
Cara Membuat Kolam Lele Dari Drum – Jika lahan yang anda milikin tidak begitu luas dan biaya untuk membuat kolam terpal dan geomembrane terbilang mahal, Anda dapat mencoba memelihara ikan lele dalam drum atau tong jika lahan Anda tidak begitu luas. Selain tidak memakan banyak tempat, kolam-kolam kecil dari drum ini mudah dipindahkan jika tidak terpakai.
Drum plastik berwarna biru biasa digunakan di industri untuk menyimpan bahan baku. Anda dapat memelihara ikan nila atau lele dalam ember atau drum plastik. Anda juga dapat menumbuhkan ikan gurame di kolam drum, tetapi kali ini kita akan membahas budidaya ikan lele di kolam drum plastik. Untuk memulai, mari kita pelajari manfaat dan kekurangan menggunakan kolam drum plastik untuk beternak lele.

Persiapan dan Cara untuk Membuat Kolam Drum
A. Persiapan Membuat Kolam Lele
- Siapkan Drum Plastik
- Pemupukan Kolam
- Pengisian Air ke Dalam Kolam
B. Pemilihan Bibit Ikan Lele
Dalam memilih bibit, sebaiknya anda mengetahui tentang ciri-ciri bibit ikan lele yang baik. Bibit lele yang baik harus benar-benar sehat. Hal itu dapat ditandai dengan kondisi fisik bibit lele yang tidak cacat. Warna kulitnya mengkilap dan tidak ada bercak di kulitnya. Selain itu, bibit lele juga harus bergerak lincah, aktif berenang, serta ukurannya seragam.
C. Penebaran Bibit Lele
Setelah anda menyiapkan bibit lele yang baik dan siap tebar, maka masukkan bibit tersebut ke dalam kolam. Saat memasukkan bibit ke dalam kolam, jangan dilakukan secara langsung karena akan membuat ikan lele menjadi stress dan mati. Sebaiknya masukkan bibit lele beserta wadah bawaannya misal jerigen, letakkan ke dalam kolam dan biarkan selama 15 – 30 menit.
D. Pemberian Pakan
Pakan merupakan salah satu hal yang penting dalam pemeliharaan ikan lele. Anda bisa memberikan lele anda pakan 3 kali sehari. Pakan utama bisa berupa pelet.
E. Pemeliharaan
Hal penting yang harus anda ketahui dalam memelihara lele terutama dalam hal pakan adalah jangan sampai berlebihan dalam memberikan pakan. Jika lele sudah terlihat kenyang dan enggan menyantap pelet yang ditebarkan, maka segera hentikan menebar pakan.
F. Panen
Setelah melewati masa pemeliharaan kurang lebih 3 bulan, maka lele pun telah siap untuk dipanen.

Jika anda bingung mencari material geomembrane, kami solusinya. Kami menyediakan produk Geomembrane dengan kualitas terbaik, kami juga menjual beberapa produk geosintetik lainnya yang kami jual seperti : Cocomesh, Plastik Cor, Geocell, Geotextile Non Woven, Geotextile Woven, Geobag, Drainage Cell, Dll. Untuk lihat produk kami silahkan klik disini.
Kami juga menyediakan Jasa Pemasangan atau Instalasi material geosintetik lainnya On-site, didukung dengan installer yang telah berpengalaman dan sudah bersetifikat keahlian. Jika anda tertarik dan bisa langsung hubungi kami segera.
